Kamis, 19 Mei 2011

TV Rating: Top 10 di Amerika

program game reality shows merajai peringkat rating televisi Amerika Serikat. American Idol dan Dancing With The Stars menguasai 4 dari 5 besar acara televisi yang paling ditonton publik dalam minggu terakhir. Setelah itu, film serial "Crime Science Fiction" mendominasi papan tengah dan akhir. CSI dan Criminal Minds, disukai penonton lebih banyak dari program2x News dan indepth reportase. Hanya CBS, 60 minutes yang masih mampu menerobos diantara rimba non-drama dan drama.

Sementara Play Off NBA yang menghadirkan semifinal dua petarung basket papan atas, Le Bron James (Miami Heat) dan Derrick Rose (Chicago Bulls) menguasai tontonan di TV kabel. Lewat dua channel TNT dan ESPN, sajian NBA lebih disukai dari menonton CNN atau FOX TV yang masih saja menggelar berita paska Bin Laden tewas.

Yang menarik dalam Nielsen Top 10 kali ini, ada rating untuk program2x syndication, artinya program2x televisi yang ditayangkan secara sindikasi beberapa televisi teresterial maupun kabel, tidak termasuk Video On Demand. Ini sebuah data menarik yang dapat mengukur pola behaviour penonton tanpa harus bergantung pada perhitungan angka total rating dari stasiun televisi atau tv kabel...

Juga, ada data2x dari penonton keturunan SPanish maupun Afro-American. Mereka mempunyai budaya sendiri yang dapat mempengaruhi pola acara televisi...

More? Silahkan klik disini ya:

http://www.nielsen.com/us/en/insights/top10s/television.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.